REKOMENDASI RAKITAN PC SESUAI BUDGET


Memainkan game di komputer desktop atau PC saat ini masih populer walaupun game di ponsel sudah umum ditemukan.
Untuk memainkan kebanyakan game deskop generasi terbaru memerlukan PC dengan spesifikasi khusus, tidak optimal performanya jika menggunakan PC kantoran atau rumahan biasa.

Cara paling hemat untuk memainkan game generasi terbaru adalah dengan menggunakan gaming PC rakitan sendiri.
Kenapa menggunakan PC rakitan? karena gaming PC yang satu paket biasanya harganya lebih mahal, minim pilihan, dan susah untuk diperbarui.
Jika ingin memainkan game di PC, ada beberapa komponen komputer yang perlu perhatian khusus agar komputernya dapat memainkan game terbaru. Komponen-komponen tersebut adalah sebagai berikut:
·         Prosesor

Tidak perlu dijelaskan dengan detail tentang komponen satu ini. Prosesor sebagai otak komputer memiliki peran yang sangat penting.
·         Kartu Grafis

Jika PC rumahan atau kantoran tidak terlalu memprioritaskan kartu grafis, berbeda dengan gaming PC. Ini karena gaming PC sudah pasti memproses grafis yang lebih kompleks sehingga memerlukan kartu grafis khusus.
·         RAM

Saat ini, kapasitas minimal RAM yang diperlukan untuk memainkan game generasi terbaru adalah 4 GB namun bagusnya menggunakan RAM berkapasitas 8 GB.
·         Monitor

Untuk bermain game dengan pengalaman yang memuaskan, lebih bagus jika menggunakan monitor yang memiliki resolusi 1920 x 1280 piksel. Biasanya resolusi tersebut digunakan di monitor dengan ukuran layar sekitar 21 inci.
·         Power Supply

Komponen yang paling sering diremehkan namun bisa berakibat fatal. Power supply memang tidak berpengaruh ke performa namun tugasnya penting untuk memastikan seluruh komponen komputer dapat bekerja dengan baik dan tidak mudah rusak karena masalah listrik.
Agar tidak salah dalam merakit PC untuk gaming, artikel ini membeberkan beberapa pilihan rekomendasi gaming PC rakitan yang bisa dicoba.
Harga yang ditampilkan pada artikel ini adalah harga barang per 28 Agustus 2017. Harga barang bisa berubah sewaktu-waktu. Jika ada komponen yang tidak ditemukan atau tidak disukai pada daftar ini, bisa dicari penggantinya yang mirip atau sekelas.
Barang-barang yang ada di daftar ini dapat dengan mudah dipesan terutama untuk yang tinggal di pulau Jawa. Beberapa rekomendasi toko online untuk membeli komponen PC adalah rakitan.com, viraindo.com, dan bhinneka.com.
Perlu diingat bahwa PC untuk gaming sudah pasti harganya lebih mahal dibanding PC biasa. Bisa saja beli PC gaming yang lebih murah namun itu kemungkinan besar tidak optimal untuk memainkan game keluaran terbaru.
Kelas Budget
Jenis
Barang
Harga
Monitor
BenQ 21.5 Inch GW2270
1.270.000
CPU
Intel Pentium G4560 3.5GHz Dual-Core Processor
1.095.000
Motherboard
ASRock – B250M-HDV
1.195.000
RAM
Patriot DDR4 Signature Line Series PC17000 8GB – PSD4 8G 2133
745.000
Hard Drive
Western Digital 320 GB Sata2 / Sata3 AV GP
435.000
Kartu Grafis
Zotac Geforce GTX 1050 2 GB 128 Bit DDR5
1.580.000
Casing
Cooler Master CMP 102C
415.000
Power Supply
ENERMAX LEPA MX F1 Modular 450W
590.000
Keyboard & Mouse
Logitech MK275 Wireless Combo Keyboard Mouse
278.000
Speaker
Creative SBS A250 2.1
338.000
Total 
7.941.000
Rakitan gaming PC ini sudah cukup untuk memainkan game generasi terbaru dengan kualitas grafis sedang atau tinggi tergantung game-nya.
Jika ingin menghemat, komponen RAM bisa menggunakan yang versi 4GB (Rp. 430.000) namun jeleknya akan berdampak pada multitasking. Juga, menggunakan hard drive berkapasitas lebih kecil seperti Western Digital 250 GB Sata2 (Rp. 220.000).
Kelas Menengah
Jenis
Barang
Harga
Monitor
BenQ 21.5 Inch GW2270
1.270.000
CPU
AMD Ryzen 5 1400 (3.2 Ghz Up To 3.4 Ghz) Cache 8MB 65W
2.285.000
Motherboard
ASRock AB350M-HDV (AMD B350, DDR4)
1.085.000
RAM
Patriot DDR4 Signature Line Series PC17000 8GB – PSD4 8G 2133
745.000
Hard Drive
Western Digital 1 TB Sata3 Blue
700.000
Kartu Grafis
Gigabyte Geforce GTX 1060 G1 Gaming 3 GB 192 Bit DDR5
3.680.000
Casing
Fractal Core 2300 USB 3.0 Black
875.000
Power Supply
Seasonic S12II-520 520W – Bronze
910.000
Keyboard & Mouse
Logitech MK275 Wireless Combo Keyboard Mouse
278.000
Speaker
Genius SW-G 2.1 1250, 38W
700.000
Total 
12.528.000
Rakitan gaming PC kelas menengah ini bisa memainkan game generasi terbaru dengan kualitas tinggi. Selain itu juga kemungkinan besar masih bisa memainkan game 3 tahun ke depan dengan lancar.
Kelas Atas
Jenis
Barang
Harga
Monitor
DELL 24″ SE2417HG LED
1.900.000
CPU
AMD Ryzen 7 1700 (3.0 Ghz Up To 3.7 Ghz) Cache 16MB 65W – 8 Core
4.305.000
CPU Cooler
Noctua NH-D14 + Fan 14CM + Fan 12CM
970.000
Motherboard
MSI X370 Gaming Plus (AMD X370, DDR4)
2.580.000
RAM
GEIL DDR4 EVO POTENZA PC19200 Dual Channel 16GB (2x8GB)
2.020.000
Hard Drive
Samsung SSD 850 EVO 250GB
1.780.000
Hard Drive
Western Digital 1 TB Sata3 Blue
700.000
Kartu Grafis
Gigabyte Geforce GTX 1080 G1 Gaming 8 GB 256 Bit GDDR5X (GV-N1080G1 GAMING-8GD)
9.800.000
Casing
NZXT S340 Black
1.150.000
Power Supply
Seasonic G-650 650W Modular – Gold
1.510.000
Keyboard
Logitech G413 Mechanical Backlit Gaming Keyboard
 918.000
Mouse
Logitech G300s
 229.000
Speaker
Genius SW-G 2.1 1250, 38W
 700.000
Total 
28.562.000
Jika kamu gamer sejati atau memiliki budget besar untuk gaming PC, rakitan kelas monster ini akan dapat memberikan pengalaman bermain game yang sangat memuaskan.
Rakitan ini juga dapat memainkan game berjenis Virtual Reality yang baru-baru ini sedang ngetren namun membutuhkan komputer dengan spesifikasi kelas atas.


Dari rekomendasi rakitan-rakitan gaming PC di atas, komponen seperti monitor, casing, keyboard & mouse, dan speaker sebetulnya tergantung selera.
Untuk casing jika ingin membeli yang lain. pastikan casing-nya muat untuk komponen-komponen komputer yang digunakan. Sedangkan untuk monitor, sangat disarankan untuk memiliki resolusi layar minimal 1920×1280.
Merakit gaming PC sendiri memberi kebebasan dan kepuasan tersendiri bagi pemiliknya. Namun begitu, ketika melalukan proses pemasangan komponen gaming PC rakitan jika tidak berpengalaman ada resiko rusaknya komponen PC ketika terjadi kesalahan pemasangan.
Jika tidak berpengalaman atau takut untuk memasang komponen gaming PC rakitan, ada baiknya membeli komponen PC ke toko langsung dan minta bantuan untuk dirakitkan. Biasanya ini tidak dikenakan biaya.


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Categories

baru (7) berita terbaru (7) lazada (5) bukalapak (4) shopee (4) smartphone (4) tokopedia (4) xiaomi (4) erafone (3) laptop dan pc (3) pc (3) bekas (2) dslr (2) iphone (2) jd.id (2) kamera (2) label (2) smartwatch (2) blackberry (1) htc (1) nokia (1) oneplus (1) oppo (1) samsung (1) sony (1) vivo (1)

mengenai blog

pada blog ini saya akan mengulas berbagai hal tentang teknologi dan juga informasi gadget gadget terbaru, termasuk dengan spesifikasi dan juga harga harga gadget